Ada rahasia di balik rahasia..
kata-kata yang tidak asing lagi di dengar oleh para pecinta sinetron di salah satu TV suasta nasional. Katanya begitu simpel dirangkai, begitu mudah diingat, dan tidak banyak menghabiskan tinta untuk menuliskan kata-kata itu. namun, dibalik kata yang simple tersebut, tersimpan ribuan makna yang tersirat bagi para pendengarnya. mereka mungkin tidak akan langsung tau apa maksud dari kalimat itu. bahkan ada yang harus membutuhkan waktu berjam-jam, berhari-hari sampai berminggu dan berbulan untuk mengetahui artinya.
Tidak banyak, yang langsung mengerti. hal inillah yang membuat kata ini begitu mashur tidak asing dikata para pendengar. Banyak orang yang akhirnya membuat kalimat ini menjadi kata-kata untuk candaan dalam pergaulannya. bukan lagi membuat kata ini menjadi sebuah rahasia yang unik untuk ditelaah.
"Ada Rahasia di Balik Rahasia" Kata inilah yang aku akan resapi dalam hari-hari ku untuk menemukan cahaya. aku akan setia, mencari rahasia dari setiap langkah perjalanan ku..
Tak mau aku dibatasi akan orang lain yang tidak layak dalam pandangan ku. aku akan terus berusaha untuk menembusnya,Tak peduli siapa.
Walau berat untuk melangkah di setiap hari. Namun, rahasia itu yang membuat setiap detik perjalanan ku dipenuhi dengan rasa keinginan untuk menggapainya. Aku ingin tau apa yang akan terjadi selanjutnya. bukan untuk mendahului. namun, unutk menjadikan motivasi dalam setiap segi kehidupan..
Tidak banyak yang menoleh langkah perjalanan ku. tak banyak yang peduli akan alur setiap cerita hari ku. Biar lah malam berlalu. karena semua yang aku terima dari setiap hari ku merupakan tanaman-tanaman yang menjadi penghias dalam detik perjalanan.
Ini bukan jalan yang mudah, yang harus aku telusuri akhirnya. Ini bukanlah sebuah permainan yang memiliki akhir kepuasan. Namun, ini adalh sebuah tantangan yang menggulirkan rahasia di setiap balik tujuannya.
Kadang terpikir untuk menghentikan langkah semu ini. tak berdaya menahan riintangan dalam langkah perjalanan. Cuapan yang tiddak mengenakan, rintihan yang tak berpeduli, rancangan tindakan yang meambosankan serta rautan-rautan wajah yang tak serupa. Semua itu harus ku hadapai dalam gelapnya sebuah perjalanan..
Disini..
aku akan berpijak dengan sangat kuat..
dalam tiang yang kokoh dan didampingi rasa kuat yang kumiliki..
Aku akan tetap berusaha mencarai apa yang telah aku tanyakan dari awal langkah ku..
tidak akan berubah karena gejolak perjalanan, atau gunjingan yang membawa kehampaan dalam setiap perjalanan..
namun semua akan menjadi pajangan, hiasan dan boneka-boneka mainan ku di jalan ini..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar